CAPOEIRA, TRAVELLING, STUDY AND LOVE

My LIfe My Adventure

Thursday, March 2, 2017

BATIZADO : Troca De Cordas Capoira Brasil Mestre Itabora Indonesia 2017






Capoeira Brasil adalah organisasi budaya internasional yang didirikan di Rio de Janeiro, Brasil pada tahun 1989 oleh capoeira Mestre terkenal (master) yaitu beliau adalah Mestre Boneco, Mestre Paulinho Sabia dan Mestre Paul ã o Ceara. Selama tiga dekade terakhir, para pendiri ditetapkan di seluruh dunia dengan misi berbagi pengetahuan mereka tentang Capoeira dengan orang-orang dari segala usia, etnis, agama dan keyakinan. Pada kini Capoeira adalah sebuah bentuk seni internasional dengan beragam komunitas praktisi yang merayakan energi dan tradisi kuat. Capoeira adalah tarian, Bela Diri dan seni budaya dan kreativitas. Ini adalah seni transformasi, lahir dari perjuangan pembebasan, pemberdayaan dan penentuan nasib sendiri.  Capoeira Brasil ini berpusat di Los Angeles, Amerika yaitu Capoeira Brasil Los Angeles (CBLA) yang mulai dibuka pada tahun 1998 oleh mestre boneco.


Batizado Troca De Cordas merupakan ajang besar tahunan yang tentunya diadakan satu tahun sekali oleh Grupo Capoeira Brasil Jakarta. Rangakaian acara ini meliputi Workshop Capoeira dan Troca (kenaikan sabuk) yang di pimpin langsung oleh Mestre Itabora selaku Pembina utama GCBI ( Grupo Capoeira Brasil Indonesia).  Sejak bergabungnya Mestre Itabora ke dalam grupo capoeira brasil pada tahun 2013, GCBI memulai perhelatan Workshop dan Batizado ini pada 8 - 11 Mei tahun 2014 kaidi Bandung. Rangkaian acara Workshop ini belangsung selama 3 hari di pimpin langsung oleh Mestre Itabora dengan peserta mencapai 200 orang Capoeirista. Di hari terakhir terdiri dari rangkaian acara persembahan tarian maculele dan tarian coco di tambah kolaborasi bahteria capoeira bersama kelompok perkusi modern. Pada hari terakhir ini sudah tidak ada lagi workshop, masuk ke acara inti yaitu Troca biasa di bilang pemberian corda bagi yang baru bergabung atau kenaikan tingkatan corda bagi yang sudah memiliki corda sebelumnya.




Corda adalah sistem tingkatan yang dibuat mestre untuk mengelompokkan murid-muridnya bisa berdasarkan pengalaman, dedikasi, dan lain-lain yang bergantung dari kebijakan mestre dari tiap-tiap grupo capoeira. Bentuk corda ini sederhana seperti tali bulat yang di gunakan di pinggang dengan ciri khas warna yang tertentu sesuai tingkatan. Tradisi menggunakan tali berwarna yang disebut corda sebagai simbol tingkatan seorang capoerista baru dimulai sekitar 40 tahun yang lalu. Seseorang pertama kali menerima cordanya setelah melewati batizado pertamanya. Capoeira beraliran Angola, tidak menggunakan corda. Yang secara resmi menggunakan corda adalah mestre Bimba, pendiri Capoeira Regional.




Mestre Bimba adalah orang pertama yang mengakademi kan Capoeira. Sebagai organisasi yang terstruktur. Pada awal penggunaan corda yang perama kali digunakan oleh Bimba bukanlah tali, namun syal. Warnanya adalah merah, biru, atau kuning. Sementara itu beberapa sekolah Capoeira Angola membedakan tingkatan dengan perbedaan warna kaos. Untuk warna corda dalam capoeira modern, Confederacao Brasileira de Pugilisimo telah mengadaptasi sistem yang digunakan oleh Mestre Senna, yaitu warna-warna yang terdapat pada bendera Brazil mulai dari sisi terluar sampai ke tengah. Pada saat pemberian corda ini capoeirista juga harus bermain dalam roda yaitu lingkaran permainan capoeira yang di pimpin oleh mestre dan Bateria ( pemain alat musik) dengan urutan permainan susai tingkatan corda dari yang pemula sampai ke tingakatan corda yang tinggi. Dalam capoeira brasil tingakatan corda bisa di lihat sebagai berikut :





Pada tahun ini GCBI kembali akan menyelenggarakan perhelatan besar tahunan lagi yaitu Workshop dan Batizado tepatnya berlangsung pada 18-21 Mei 2017 ini di jakarta. Seperti biasanya peserta perhelatan ini berasal dari semua cabang GCBI Mestre Itabora yang ada di Indonesia, mulai dari cabang yang ada di padang sumatera Barat, Jakarta dan Bandung. acara ini juga terbuka untuk capoeirista yang berasal dari grupo yang berbeda khusus untuk mengikuti workshop yang pimpin oleh Mestre Itabora namun tidak bisa mengikuti Troca De Cordas ( kenaikan sabuk). Dari pengalaman perhelatan ini sebelumnya, tidak sedikit para capoeirista dari Singapura, amerika dan dari negara lain di luar Indonesia yang datang sebagai tamu di Batizado GCBI ini. Ini sangat menarik bagi kita para capoerista Indonesia bisa belajar lebih banyak dari mereka yang berasal dari negera-negara yang lebih dulu capoeiranya berkembang pesat.



Maka dari itu mari sama – sama kita meriahkan perhelatan ini. Tentu saja untuk masyarakat umum juga sangat terbuka bila sekedar ingin melihat dan mencari tahu seperti apa capoeira itu. Di perhelatan ini akan sangat lengkap dan utuh menunjukan serta menyajikan APA ITU CAPOEIRA. See you on the spot ABRIGADO



1 comment:

  1. Anapoker Percayakan pendaftaran akun permainan judi kartu anda pada hanya disitus kami, dan rasakan pengalaman bermain terbaik tanpa rasa kecewa

    Bermain di Anapoker Pastinya akan dibayarkan secara cepat dan tanpa menunggu lama lagi

    Contact Anapoker Sekarang juga
    Whatsapp : 0852 2255 5128
    Line ID : agenS1288
    Telegram : agenS128

    Promo Bonus Untuk Member Baru AgenS128, Casino IDNLive :
    Freebet Casino Online

    sbobet alternatif

    Freebet Casino Online Terbaru IDN Live

    link sbobet

    sabung ayam online

    adu ayam

    casino online

    sabung ayam bangkok

    ayam laga birma

    poker deposit pulsa

    deposit pulsa poker

    deposit pulsa

    deposit pulsa

    deposit pulsa

    ReplyDelete

Pantai Timur Pangandaran

Pantai Timur Pangandaran
Snorklling

Capoeira Brasil Indonesia

Capoeira Brasil Indonesia

Gabung Aja Di Kiri

Gabung Aja Di Kiri

Roda

Roda

Maculele Performance

Maculele Performance