CAPOEIRA, TRAVELLING, STUDY AND LOVE

My LIfe My Adventure

Sunday, May 3, 2015

Kapitalisme Pendidikan (Jilid I)




Syarif Wakano

“Tugas kita bukanlah untuk berhasil. Tugas kita adalah untuk mencoba, karena di dalam mencoba itulah kita menemukan dan belajar membangun kesempatan untuk berhasil. Selama orang percaya bahwa kemerdekaan akan tercapai lewat putsch atau anarkisme itu hanyalah impian seorang yang lagi demam.“  
- Tan Malaka -
  (Masa Aksi, 1926)

Kepentingan berkuasa dalam memperoleh kebutuhan merupakan dasar dari keinginan manusia untuk hidup. Namun kepentingan berdasarkan kekuasaan ini sering disalah artikan oleh sebagian individu, kelompok dan golongan dalam memandang nilai-nilai hidup. Kesalahan dalam nilai akan berakibat buruk pada tindakan dalam menjalani tatanan hidup.

Makna atas kuasa sejatinya datang dari hasrat manusia dalam diri. ketika hasrat dibenturkan atas kenyataan. Hakikat dari kenyataan tidak bisa dirubah. Yang berubah hanyalah ide dan interpretasi manusia dalam memandang kenyataan hidup. Kenyataan akan berbuah baik, jika pemaknaan atas hidup dapat difikirkan dengan sebaik-baik fikiran yang murni.

Hal menakutkan jikalau kenyataan berubah menjadi Sekelompok kepentingan dengan hasrat keinginan menghisap dan memonopoli kepentingan yang lain. Artinya tidak ada lagi suatu kesetaraan dalam memperoleh hak yang sama. Yang ada hanyalah suatu perbedaan kelas antara si miskin dan si kaya. Si kaya dengan modal yang besar akan membeli tanah dan tenaga pekerja dalam kmembangun alat produksi-nya, dengan ini sikaya memperoleh keuntungan yang besar dan berlipat.

Sementara si miskin hanya bertahan pada benda yang dimiliki dengan jumlah terbatas tanpa memiliki produksi. Lambat laun si miskin akan menjadi berkurang dan terus terbatas sampai si miskin tidak lagi memiliki hasil yang dimilikinya. Si miskin akan memperoleh keuntungan jikalau si miskin dapat bekerja pada si kaya. Nasib si miskin memang telah ditetapkan menjadi kodrat si kaya. Inilah yang dimaksudkan dengan arti dari capitalism mengambil keuntungan manusia dan materi dengan menggandakan hasil, menghisap dan dihisap.

Paham Kapital menjadi buah racun mematikan, Jika aset kekayaan negara dicaplok sekelompok elite-kepentingan. melalui kerja sama pemerintah dalam menentukan kebijakan penanaman modal asing secara terbuka. Jalan paksa dijadikan aturan mengikat untuk ditaati oleh negara. Dengan ini membuka pemilik modal untuk lebih leluasa dan bebas menjalankan keinginan terus berkuasa. Sementara si miskin akan terus terperosok jauh ke bawah, karena terus dibatasi oleh kepentingan pemodal.

Pantai Timur Pangandaran

Pantai Timur Pangandaran
Snorklling

Capoeira Brasil Indonesia

Capoeira Brasil Indonesia

Gabung Aja Di Kiri

Gabung Aja Di Kiri

Roda

Roda

Maculele Performance

Maculele Performance